Monday, December 23, 2024
   
TEXT_SIZE

Lulusan Politama Jadilah Generasi Pemungkin

Surakarta -  Wisuda ke-19 Politeknik Pratama Mulia (Politama) diikuti sebanyak 170 lulusan Ahli Madya yang berasal dari tujuh program studi, meliputi Teknik Mesin, Teknik Komputer, Teknik Elektro, Teknik Otomotif, Sekretaris, Akuntansi, Manajemen Informatika, berlangsung di Gedung Graha Saba Buana (28/11).

            Berdasarkan laporan akademik yang disampaikan Wakil Direktur, Siswanto MT, Prosentase wisudawan yang mendapatkan pekerjaan sebelum diwisuda setiap program studi, untuk Teknik Mesin 90%, Teknik Komputer 40%., Teknik Elektronika 90%, Teknik Otomotif 45%, Sekretaris 70%, Akuntansi 30%, Manajemen Informatika 25%. Adapun perusahaan yang melakukan rekruitmen dengan Politama dalam empat bulan terakhir meliputi PT. ASTRA International tbk, PT. Murfa Surya Mahardika Jakarta, PT. Nessle Indonesia, PT. Sari Multi Utama Pasuruan, PT. Sanyo Batam, PT. NISSAN INDONESIA MOTOR, PT. Pharos Indonesia, PT Anugerah Vindo Abadi Surakarta, PT. KAO Jakarta.

            Pada kesempatan tersebut dilakukan penandatanganan kerjasama (MoU) antara PT. Sari Multi Utama Pasuruan dengan Politama, dengan isi MoU : kerjasama mahasiswa magang dan rekruitmen alumni. Sedangan dengan PT. Murfa Surya Mahardika, isi MoU terdiri dari kerjasama mahasiswa magang dan rekruitmen alumni, besiswa, pelatihan dosen, Politama sebagai tempat Diklat.

            Koordinator Kopertis VI, Prof. DYP  kepada wisudawan mengatakan, peristiwa wisuda merupakan peristiwa yang ditunggu, peristiwa yang membahagiakan sekaligus juga membanggakan, penuh pesan dan makna.  

“Masuklah ke kampus masyarakat dengan membawa motto, motivasi, inspirasi menjadi “generasi pemungkin”. Hadapi tantangan atau persoalan yang ada di masyarakat, yang bagi orang lain tidak mungkin, bagi lulusan Politama menjadi mungkin,” harap orang nomor satu di jajaran Kopertis VI.

Beliau menegaskan, Saudara dididik Politama selama 3 tahun atau 6 semester tidak disiapkan sebagai penonton, tetapi disiapkan sebagai pemain. Ciri seorang penonton memiliki tepuk tangan dan teriakan yang keras, tetapi untuk meneriaki keberhasilan orang lain.

            Ditambahkan oleh Koordinator, kiat sukses lulusan perguruan tinggi untuk hidup di masyarakat harus dapat memenuhi beberapa aspek, yakni penguasaan iptek bagus, kemampuan komunikasi bagus, dapat bekerjasama dengan orang lain. Sedangkan untuk pengembangan karier masih perlu ditambah dengan kemampuan integritas.

            Direktur Politama, Ardi Widyatmoko, M.Eng mengatakan, seluruh progdi yang ada di Politama telah terakreditasi BAN-PT. Hal ini dapat menjadi acuan dalam melakukan pembinaan menuju peningkatan kualitas perguruan tinggi. Sebagaimana UU No.12 tentang Pendidikan Tinggi, menempatkan Politeknik  (pendidikan Vokasi) sejajar dengan Universitas (pendidikan keilmuan), sehingga Politeknik mendatang dapat dikembangkan untuk melaksanakan program Diploma 4 (Sarjana Terapan) yang lulusannya setara dengan S1, program Magister Terapan (S2), dan program Doktor Terapan (S3).

Wisuda ke-19 kali ini, sebagai wisudawan terbaik diraih Sidik Pambudi, IPK 3.53 (Teknik Mesin), Agung Wibisono, IPK 3.49 (Teknik Komputer), Feri Anton Tri Nugroho, IPK 3.64 (Teknik Elektronika), Wasis Budiono, IPK 3.41 (Teknik Otomotif), Ninik Suparyanti, IPK 3.64 (Sekretaris), Anna Dwi Cahyaningsih, IPK 3.89 (Akuntansi), Rani Maharani, IPK 3.69 (Manajemen Informatika).

COMMUNITY

Materi Pelatihan