Monday, December 23, 2024
   
TEXT_SIZE

Indonesia Harus Menjadi Pengekspor Pangan Terbesar Dunia

Solo-kopertis6.or.id – Sebagai negara yang memiliki sumber daya alam yang luar biasa karena berada di daerah katulistiwa, maka   Indonesia harus dapat menjadi Sentra Pangan Dunia,

" Mestinya kita malu,  bila sampai hari ini masih menjadi pengimpor pangan. Pemerintah mestinya menaruh perhatian terhadap hal ini. Dalam kebijakan pangan, jangan hanya sekedar pemenuhan pangan untuk kebutuhan pangan rumah tangga, namun harus lebih dari itu, bisa menjadi pengekspor pangan terbesar di dunia "  papar Prof. Rindit Pambayun, Ketua Perkumpulan Ahli Teknologi Pangan Indonesia (PATPI), dalam seminar Strategi Industri Pangan dalam Menghadapi MEA guna Mendukung Ketahanan Pangan yang diselenggarakan Fakultas Teknologi dan Industri Pangan (FATIPA) Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta, belum lama ini.

 Rektor Unisri, Prof. Dr. Kapti Rahayu Kuswanto saat membuka acara arti penting pangan dan ketahanan, serta menyinggung pola perilaku makan yang tidak tepat." Makan tidak sekedar untuk memenuhi rasa lapar dan gizi semata, namun makan untuk kesehatan. Tetapi saat ini yang terjadi sebaliknya karena pola makan yang salah justru jadi sumber penyakit " ungkapnya.

Seminar juga menghadirkan Ketua GAPPMI, Andhi S. Lukman, menyampaikan materi peluang dan tantangan industri pangan di era MEA, serta CEO TPS Food Tbk, Ir. Joko Mogoginta, memaparkan materi Asean is Indonesia: Thru Innovation and Profesionalisme.

 

COMMUNITY

Materi Pelatihan