Tuesday, December 24, 2024
   
TEXT_SIZE

Prioritas BPP-LN dan BPP-DN

Yth. Pimpinan  PTS di lingkungan Kopertis Wilayah VI
Jawa Tengah


Menindaklanjuti sosialisasi tentang Kebijakan Ketenagaan Pendidikan Tinggi dari Direktur Pendidik dan Tenaga Kependidikan Ditjen Dikti yang diselenggarakan di Kopertis Wilayah VI pada tanggal 23 Maret 2013, dengan hormat kami sampaikan bahwa Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memberi kesempatan untuk studi lanjut dengan fasilitas BPP-LN dan BPP-DN bagi Dosen Tetap dan Calon Dosen di lingkungan Kopertis Wilayah VI.

Sehubungan dengan hal tersebut prosedur aplikasi pendaftaran agar mengikuti pedoman dari Ditjen Dikti yang bisa diakses di laman beasiswa.dikti.go.id/dn untuk BPP-DN dan beasiswa.dikti.go.id/ln untuk BPP-LN.

Ditjen Dikti melalui Kopertis Wilayah VI akan memprioritaskan kepada dosen tetap dan calon dosen yang telah diterima di perguruan tinggi penyelenggara baik di dalam maupun di luar negeri, serta telah memenuhi penguasaan bahasa Inggris untuk yang studi ke luar negeri.

Untuk selanjutnya bagi dosen dan calon dosen yang akan melamar agar mengikuti format terlampir dengan menyertakan bukti-bukti fisiknya. Apabila telah memenuhi persyaratan, agar berkas untuk aplikasi pendaftaran ke Ditjen Dikti (untuk BPP-LN) dan aplikasi pendaftaran di PT Penyelenggara (untuk BPP-DN), ditembuskan ke Kopertis Wilayah VI.

Demikian, atas perhatian dan kerjasama Saudara kami ucapkan terima kasih.

Selengkapnya : Surat Edaran || Lampiran  

COMMUNITY

Materi Pelatihan